Saturday, May 23, 2015

Masalah Tata Bahasa Harus Dibereskan!

Sebelum mengirim manuscript, pastikan Anda yakin dengan tata bahasa (Inggris) yang Anda gunakan. Perhatikan terutama, ini kesalahan umum penulis-penulis yang bahasa ibunya bukan Inggris, hal-hal berikut:
1) Pastikan kapan Anda menggunakan "a" ,"an", dan "the"
2) Pastikan apakah kata-kata benda yang Anda pakai itu countable atau uncountable.
3) Pastikan penggunaan bentuk single dan plural untuk kata-kata benda yang Anda gunakan
4) Pastikan apakah verb yang Anda gunakan sesuai dengan subject-nya.
5) Pastikan tenses yang Anda gunakan betul.
6) Pastikan bentuk kalimat aktif dan pasif yang Anda gunakan betul.

Kesalahan-kesalahan lain biasanya sifatnya minor.

Nah, kenapa harus benar-benar memastikan?
Karena reviewer tidak mau banyak berpikir untuk mengerti apa yang Anda maksudkan ketika tata bahasa Anda berantakan.Masalah tata bahasa membuat mood beberapa reviewer rusak, sehingga tidak dapat memberikan feedback yang konstruktif, terutama yang berkaitan dengan content manuscript Anda.

Sayang sekali jika hasil review-nya hanya berupa kesalahan tata bahasa.

No comments:

Post a Comment